BIN Lampung Bersama Pemkot Berkolaborasi Gelar Vaksinasi Anak dan Lansia

0 0
Bagikan ke:

PAPARAN LAMPUNG, (Bandar Lampung) – Badan Intelijen Negara (BIN) Daerah Provinsi Lampung bersama Pemerintah Kota Bandarlampung berkolaborasi mempercepat vaksinasi COVID-19  massal untuk masyarakat, lansia dan anak usia 6-11 tahun di lapangan transmigrasi panjang kelurahan pidada panjang, Kamis (3/02/2022).

Walikota Eva Dwiana mengatakan terimakasih kepada BIN Daerah Lampung yang telah memberikan vaksinasi sebanyak 20 ribu untuk masyarakat kota Bandar lampung.

“Kita pemerintah kota Bandar Lampung mengucapkan terimakasih kepada BIN Lampung yang sudah memberikan  vaksinasi sebanyak 20 rb untuk masyarakat kota Bandar lampung dan ini supaya percepatan vaksinansi ke 3 di kota Bandar lampung cepat terealisasi semua, ” ujar Eva Dwiana.

Ia juga menghimbau kepada masyarakat harus tetap mematuhi protokol kesehatan yang telah di tetapkan untuk
menghindari penambahan kasus Covid-19 di Bandar Lampung,

“Ingat ptokesnya tetap dipakai dijalankan dan untuk masyarakat yang belum vaksin bisa datang ke puskesmas masing-masing atau bisa datang Ke sentral vaksinansi di daetahnya masing-masing,” Himbaunya.

“Kalau masyarakat yang belum vaksin, kami (nakes) siap melayani di 31 puskesmas Bandar Lampung,” kata dia.

Semantara itu Kepala BIN Daerah Lampung Iwan Satriawan  mengatakan mengapresiasi kolaborasi nyata yang dilakukan BIN Lampung bersama Pemerintah Kota Bandarlampung dalam mempercepat program percepatan vaksinasi ini.

Ia juga menjelaskan BIN Daerah Lampung tahun 2022  sebanyak 800 ribu dosis vaksin diberikan untuk masyarakat, yang mana setiap bulannya 65 ribu dosis ,  diantara sekarang 20 ribu untuk kota Bandar lampung.

“kami berkerjasama dengan pemerintah kota Bandar lampung, provinsi dan kabupaten, Tentunya kita harus bersyukur punya pimpinan daerah yang sangat aktif dalam menjaga kesehatan generasi muda Bandarlampung,” kata dia.

Dia mengungkapkan bahwa pelaksanaan vaksinasi terhadap anak dan lansia ini sebanyak 20 ribu dosis untuk masyarakat kota Bandarlampung dan dapat melakukannya di puskesmas-puskesmas terdekat.

Selanjutnya, Walikota Eva Dwiana dan Kepala BIN Daerah Lampung meninjau vaksinasi bagi masyarakat umum yang terkendala kesehatan, usia dan transportasi akan dijemput ke rumahnya langsung ‘door to door’ guna menghindari kerumunan.

“Kami juga melakukan vaksinasi secara ‘door to door’ guna menghindari kerumunan atau klaster baru penyebaran COVID-19,” Pungkasnya. (Nuy)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Presiden Serahkan SK Kehutanan, Gubernur Arinal Djunaidi Minta Tetap Jaga Keseimbangan Kawasan

Bagikan ke:PAPARAN […]

Baca Juga :

error: Content is protected !!